Menyusui adalah suatu karuniaNya bagi seorang Ibu . Sebuah kodrat alami yang Ilahi bagi seorang ibu untuk memberikan pilihan terbaik bagi bayinya. Kesempatan menyusui harus disyukuri dan diperlukan sebuah usaha .Menyusui adalah proses yang penuh tantangan untuk ibu maupun anak. Tantangan menyusui pada bulan pertama dan terutama pada empat hari pertama ada hal-hal yang bisa menjadi tekanan dan membuat putus asa yang bisa mengakibatkan menyerah untuk menyusui.
Adapun tantangan menyusui pada bulan pertama bagi ibu adalah :
* Rasa Lelah dan mungkin nyeri luka jalan lahir setelah melahirkan.
* Rutinitas keseharian yang terganggu.
* Kenyamanan dan jadwal tidur malam yang terusik.
* Kewajiban untuk menjaga makanan dan minuman yang sehat dalam porsi yang cukup.
* Ketidaktahuan / masih menerka-nerka kehendak anak yang belum terlalu dikenalnya.
* Belum mengenal diri sendiri dalam proses menyusui.
* Kurangnya dukungan dari suami atau lingkungan sekitar.
* Emosi yang belum stabil akibat perubahan hormon dan perubahan situasi
Sedangkan bagi anak adalah :
* Kehilangan rasa nyaman dan aman didalam rahim
* Harus menyesuaikan diri terhadap alam sekitarnya dan mengeluarkan tenaga untuk memperoleh susu
Jangan putus asa , sabar dan telaten adalah kata kuncinya karena berpikir dan bersikap positif adalah hal yang mendasar. Berbagilah pengalaman dengan Ibu-ibu menyusui lainnya, carilah info ASI dan menyusui dari sumber manapun . Mintalah dukungan dari suami , keluarga dan para sahabat. Inilah kehidupan dan semuanya ada konsekuensinya.Ingat ini tantangan menyusui pada bulan pertama , seperti tag sebuah iklan produk terkenal di tv yaitu TANTANGAN BUKAN RINTANGAN :)))
Tidak ada komentar:
Posting Komentar